4 Tips Merawat Kacamata


Membersihkan Kacamata - Sumber Gambar: carahebatdotcom

Sumber Inspirasi - Penggunaan kacamata semakin marak di Indonesia. Tidak hanya penderita mata rabun saja yang menggunakan kacamata, tetapi orang-orang bermata normal juga biasa menggunakan kacamata untuk menghindari debu dan panas matahari.

Penggunaan kacamata memang tidak akan menjadi masalah selama kacamata yang digunakan tidak mengganggu kesehatan. Tetapi ternyata masalah akan muncul jika ternyata kaca yang digunakan tidak sengaja tergores atau berdebu.

Apa yang harus dilakukan apabila hal itu terjadi? Ternyata ada beberapa tips yang dapat Anda lakukan agar kacamata Anda tetap nyaman dipakai dalam jangka waktu lama. Yuk, disimak!

1. Gunakan cairan pembersih kacamata

Saat hendak membersihkan kacamata, usahakan untuk menggunakan cairan pembersih kacamata yang dianjurkan. Hindari penggunaan bahan kimia lain yang tidak jelas keamanannya.

2. Gunakan kain lap yang lembut

Gunakanlah kain lap yang lembut agar struktur kaca tidak mudah rusak. Sangat disarankan menggunakan kain yang tersedia di box kacamata karena kelembutannya sudah aman bagi struktur kaca.








3. Simpan kacamata dengan benar

Simpan kacamata dengan lensa di bagian atas, bukan di bawah. Dan simpan kacamata Anda di tempat yang terbebas dari jangkauan anak-anak. Hal itu bertujuan untuk menghindari hal-hal tak diinginkan seperti kaca pecah atau frame patah.





4. Lap kaca secara satu arah

Lap kacamata Anda secara satu arah. Dengan begitu, maka debu tidak akan bertebaran di kaca, melainkan terkumpul di bagian pinggir kacamata sehingga kacamata Anda akan terasa lebih jernih dari biasanya.


Demikianlah artikel mengenai tips merawat kacamata. Semoga bermanfaat bagi Anda, salam Sahabat Inspiratif!

Komentar